Mantan Sekda Terpilih jadi Ketua BWI Kabupaten Kebumen - ini kebumen | Media Rujukan Kebumen

Mantan Sekda Terpilih jadi Ketua BWI Kabupaten Kebumen

www.inikebumen.net KEBUMEN - Mantan Sekretaris Daerah Kabupaten Kebumen, Suroso, terpilih menjadi Ketua Badan Wakaf Indonesia (BWI) Kabupaten Kebumen untuk periode 2017-2020.

Mantan Sekda Terpilih jadi Ketua BWI Kabupaten Kebumen
Pengurus Badan Wakaf Indonesia (BWI) Kabupaten Kebumen, foto bersama Bupati Mohammad Yahya Fuad, usai dikukuhkan pada rangkaian acara Launchingnya Akselerasi Penerbitan Izin Mendirikan Bangunan (IMB) Rumad Ibadah Gratis.
Orang kepercayaan Bupati Kebumen, Mohammad Yahya Fuad, dilantik dan dikukuhkan menjadi pengurus BWI bersama pengurus lainnya pada rangkaian acara Launching Akselerasi Penerbitan Izin Mendirikan Bangunan (IMB) Rumah Ibadah Gratis. Acara tersebut diselenggarakan di Aula Kantor Kementerian Agama Kebumen, Selasa (19/9/2017).

Sementara, posisi Wakil Ketua BWI Kabupaten Kebumen, H Dalail, Sekertaris, Amir dan Bendahara, Saat Rahman. Sedangkan, Bupati Mohammad Yahya Fuad sendiri terpilih menjadi Ketua Dewan Pertimbangan BWI Kabupaten Kebumen.

Usai pelantikan, Bupati Kebumen langsung melaunching Akselerasi Penerbitan IMB Rumah Ibadah Gratis. Yang  dilanjut dengan penandatanganan nota kesepahaman IMB gratis antara Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Kebumen, Imam Tobroni, dengan Bupati Kebumen.

Hadir pada pelantikan itu, Kepala Dinas Penanaman Modal Perizinan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kebumen, Hery Setyanto, Kabag Kesra Setda Kebumen, Wahib Tamam, serta pengurus takmir masjid se Kabupaten Kebumen.(*)
Powered by Blogger.
}); })(jQuery); //]]>