Gelar Pertemuan Triwulan, PDA Kebumen Kenalkan Tiga Caleg Perempuan - ini kebumen | Media Rujukan Kebumen

Gelar Pertemuan Triwulan, PDA Kebumen Kenalkan Tiga Caleg Perempuan

www.inikebumen.net AMBAL - Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Kabupaten Kebumen mengadakan pertemuan triwulan di SDIT Al Furqon, Ambal, Minggu, 10 Februari 2019.

Mantan Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Kebumen, KH Mudhofir, menyampaikan taushiyah pada kegiatan pertemuan triwulan di SDIT Al Furqon, Ambal, Minggu, 10 Februari 2019. 
Kegiatan yang diikuti 15 Pimpinan Cabang Aisyiyah (PCA) yang ada di Kebumen, antara lain diisi dengan taushiyah oleh KH Mudhofir, mantan Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Kebumen.

Dalam taushiyahnya, KH Mudhofir menjelaskan empat alam yang bakal dilalui dalam kehidupan manusia. Yaitu alam dzuriyah, alam dunia, alam kubur (barzah) dan alam akhirat.

"Inti dari keempat alam yang dilalui dalam kehidupan manusia adalah perjanjian manusia dengan Allah SWT," jelas KH Mudhofir.

Diuraikan oleh KH Mudhofir, bahwa pada alam dzuriyah semua manusia sama, mengakui keberadaan Allah SWT. Dijelaskan dalam Al Qur'an surat Al A'raf ayat 172, yang artinya: Dan (ingatlah) ketika Tuhanmu mengeluarkan dari sulbi (tulang belakang) anak cucu Adam keturunan mereka dan Allah mengambil kesaksian terhadap jiwa-jiwa mereka "Bukankah Aku ini adalah Tuhanmu?" Mereka menjawab "Benar (engkau Tuhan kami." Kami menyaksikan (ucapan kalian).

"Pada alam dunia perjanjian Allah SWT dengan manusia ada dua. Yaitu manusia dilahirkan dalam keadaan fitrah (suci) dan barangsiapa bisa mejaga fitrahnya dalam kehidupan alam dunia maka akan selamat dalam kehidupan di dua alam berikutnya," terang KH Mudhofir.

Selaku tuan rumah, Ketua PCA Ambal Ani P Rahayu mengucapkan terima kasih atas kehadiran PCA-PCA dari seluruh Kabupaten Kebumen.
"Mudah-mudahan bisa memotivasi perkembangan gerakan Aisyiyah di kawasan timur Kabupaten Kebumen," harapnya.

Dalam kesempatan tersebut juga dikenalkan para calon legislatif (caleg) dari keluarga besar Aisyiyah yang maju melalui Partai Amanat Nasional, yaitu, Yuniati Zainul Khasanah (Dapil 1), Ani Asiati (Dapil 4) dan Esti Siwinarti (Dapil 6).(*)

Powered by Blogger.
}); })(jQuery); //]]>