Sudah Ada Pemenang Lelang, Kerusakan Jalan Nasional di Kebumen Segera Diperbaiki - ini kebumen | Media Rujukan Kebumen

Sudah Ada Pemenang Lelang, Kerusakan Jalan Nasional di Kebumen Segera Diperbaiki

Sudah Ada Pemenang Lelang, Kerusakan Jalan Nasional di Kebumen Segera Diperbaiki
Ilustrasi
www.inikebumen.net KEBUMEN - Direktorat Jenderal Bina Marga Kementerian PUPR memastikan akan segera melakukan perbaikan dan peningkatan terhadap jalan nasional yang melintasi Kabupaten Kebumen. Seabab, saat ini jalan tersebut mengalami kerusakan cukup parah di sejumlah lokasi.

Kepala Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional VII Semarang Akhmad Cahyadi, mengatakan saat ini lelang pekerjaan peningkatan jalan nasional selatan Jawa tersebut telah selesai dilakukan. Setelah kontrak ditandatangani akan langsung dikerjakan.

"Sebenarnya tahun sudah dilelang tapi gagal. Baru tahun ini bisa dilaksanakan peningkatan jalan,“ ujar Ahmad Cahyadi, usai melakukan audiensi dengan Bupati Kebumen Yazid  Mahfudz, di Rumdin Bupati Kebumen, belum lama ini.

Adapun kontrak peningkatan jalan nasional dari Karangnongko, perbatasan Jateng dengan DIY sampai Wangon Kabupaten Banyumas. Panjang jalan  yang ditingkatkan dan diperbaiki 100 kilometer dengan nilai kontrak Rp 105 miliar.

"Di beberapa tempat akan ada perubahan konstruksi dari jalan aspal menjadi jalan rigid beton. Baru sekitar 11 kilometer yang  akan dirigid beton,“ kata Ahmad Cahyadi.

Pihaknya mengklaim kerusakan jalan nasional hanya 5 persen dari 100 kilometer,  yang berada di Kabupaten Purworejo, Kebumen dan Banyumas. Itupun, jalan yang berlubang sebagian sudah ditambal. "Penambalan jalan diharapkan bisa mengurangi kerawanan kecelakaan," pungkasnya.(*)
Powered by Blogger.
}); })(jQuery); //]]>