Dengan Alat ini, Identitas Korban Terseret Ombak Pantai Petanahan Terkuak - ini kebumen | Media Rujukan Kebumen

Dengan Alat ini, Identitas Korban Terseret Ombak Pantai Petanahan Terkuak

www.inikebumen.net KEBUMEN -Setelah sempat dirawat di RS PKU Muhammadiyah Petanahan, korban perempuan tanpa identitas yang ditemukan di Pantai Petanahan, telah dipindahkan ke RSUD Dr Soedirman Kebumen.


Dengan Alat Ini, Identitas Korban Terseret Ombak Pantai Petanahan Terkuak
Petugas Inafis Polres Kebumen, melakukan identifikasi korban menggunakan fingerprint milik Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Kebumen.

Tim Inafis Polres Kebumen, berhasil menguak identitas perempuan misterius tersebut, Jumat 20 Oktober 2017 sore. Terkuaknya identitas korban yang sempat marah saat dimintai keterangan mengenai siapa identitasnya itu, setelah polisi mendatangkan alat fingerprint milik Dinas Kependudukan dan Catatan Sipik Kabupaten Kebumen.

Kapolres Kebumen AKBP Titi Hastuti, melalui Kasubbag Humas Polres Kebumen AKP Willy Budiyanto, mengatakan wanita itu adalah Sri Sutiyatun (41) warga Dukuh Sokawera, Desa Trikarso, Kecamatan Sruweng.

Data yang diperoleh dari sidik jarinya, yang sudah terhubung dengan KTP elektronik, korban berstatus belum menikah serta belum bekerja dan beragama Islam.

"Pihak keluarganya sudah kami hubungi. Mereka sudah ketemu dengan korban di RSUD Kebumen," ujar AKP Willy Budiyanto, Sabtu pagi.

Meski identitasnya telah diketahui, namun korban masih enggan menceritakan peristiwa yang dialaminya hingga terseret ombak di Pantai Petanahan.

Informasi yang diperoleh, pertama kali dijumpai oleh warga, Sri Sutiyatun dikira sudah meninggal. Kesaksian warga, saat itu korban dalam posisi terombang ambing ombak dan sudah tidak bergerak pada Jumat 20 Oktober 2017 pagi. Namun saat ditepikan, korban ternyata masih hidup.(*)

BACA JUGA:
Wanita Tanpa Identitas Ditemukan Terseret Ombak Pantai Petanahan
Powered by Blogger.
}); })(jQuery); //]]>