Bangunan yang Ambruk di Sadang itu Gedung Dakwah Muhammadiyah - ini kebumen | Media Rujukan Kebumen

Bangunan yang Ambruk di Sadang itu Gedung Dakwah Muhammadiyah

www.inikebumen.net SADANG - Bangunan yang ambruk di SMK Muhammadiyah Sadang merupakan Gedung Dakwah Muhammadiyah Kecamatan Sadang. Saat ambruk gedung tersebut belum selesai dibangun.

Bangunan yang Ambruk di Sadang itu Gedung Dakwah Muhammadiyah
Petugas Inafis Polres Kebumen melakukan olah TKP di lokasi ambruknya bangunan di SMK Muhammadiyah Sadang yang ambruk. (Foto: Inafis Polres Kebumen)
Bangungan yang belum selesai dibangun tersebut roboh dan menimpa belasan pekerjanya. beberapa korban luka dirawat di Puskesmas Sadang dan beberapa diantaranya di rujuk ke RSUD dr Sudirman Kebumen.

Kapolres Kebumen AKBP Arief Bahtiar, melalui Kapolsek Sadang AKP M Fadholi, menjelaskan dari hasil olah TKP penyebab ambruknya bangunan itu karena ada beberapa tiang penyangga yang roboh. Sehingga tidak kuat menahan beban bangunan.

"Bangunan seluas 10x22 meter itu ambruk, Rabu 24 Januari 2018 pagi.

Pekerjaan pembangunan dilaksanakan oleh tukang lokal dari Kecamatan Sadang," ujar AKP M Fadholi.

Akibatnya, lima orang pekerja mengalami luka luka. "Tiga diantaranya harus dirawat di RSUD Kabupaten Kebumen karena mengalami luka cukup serius, patah tulang di beberapa bagian tubuhnya. Dua diantaranya luka ringan," terangnya

Ia mengungkapkan bangunan yang ambruk itu adalah bangunan baru yang dimulai pembangunannya pada Oktober 2017 lalu. "Saat ambruk, bangunan sudah hampir jadi. Tinggal finishing," imbuhnya.(*)
Powered by Blogger.
}); })(jQuery); //]]>