Tertimbun Longsor, Jalur Kebumen-Karangsambung Terputus
Jalan Karangsambung-Kebumen terputus longsor. |
Bako Humas BPBD Kebumen, Heri Purwoto, menjelaskan penyebab terputusnya jalur tersebut karena tertimbun tanah longsor di Dukuh Selorondo, Desa Langse, Kecamatan Karangsambung.
"Longsor terjadi pada Selasa dini hari sekitar pukul 00.35 WIB," ujar Heri Purwoto, melalusi pesan WhatsApp, Selasa pagi.
Menurutnya, sebelum longsor, di wilayah tersebut pada Senin sore hingga malam turun hujan deras. Sehingga mengakibatkan tebing longsor dan menimpa jalan raya. Jalur tersebut terputus total karena tertimbun material longsoran tanah. Selain tanah juga batu besar ukuran 3,5 x 3 x 2 meter dan material batu kecil dengan volume sekitar 4 kubik, serta sejumlah pohon tumbang. "Sampai saat ini tidak ada laporan ada korban," imbuhnya.
Hingga pagi ini akses jalan tersebut masih belum bisa dilalui. Petugas masih berupaya menyingkirkan material longsoran.(*)