Miris! Sakit, Nenek Renta Warga Klirong ini Harus Rawat Empat Anaknya yang Difabel - ini kebumen | Media Rujukan Kebumen

Miris! Sakit, Nenek Renta Warga Klirong ini Harus Rawat Empat Anaknya yang Difabel

www.inikebumen.net KLIRONG - Kondisi memprihatinkan dialami oleh Nenek Sainem (86), warga Desa Klegenrejo, Kecamatan Klirong. Penyandang disabilitas ini menderita hernia dan terbaring lemas di tempat tidurnya.

Miris! Sakit, Nenek Renta Warga Klirong ini Harus Rawat Empat Anaknya yang Difabel
AKP Yusuf membujuk Nenek Sainem agar mau dirawat di rumah sakit.
Dalam kondisi sakit, lansia yang sudah menjanda ini harus merawat empat anaknya yang juga penyandang difabel. Keempatnya, yakni Salimin (60), Supandi (45), Warsito (40), dan Suratno (38), yang lumpuh sejak lahir.

Awalnya, Nenek Sainem enggan dirawat di rumah sakit karena tidak memiliki biaya. Selain itu, juga karena memikirkan keempat anaknya tersebut. Setelah berhasil diyakinkan, Nenek Sainem akhirnya mau di RSUD Dr Soedirman diantar menggunakan mobil patroli milik Polsek Klirong.

"Alhamdulillah akhirnya mau dibujuk dibawa ke rumah sakit," ujar Kasat Binmas Polres Kebumen AKP Yusuf, yang ikut membujuk Nenek Sainem, bersama Kapolsek Klirong AKP Diyono.

"Kita bujuk, kita yakinkan keluarganya agar Ibu Sainem kesehatannya membaik. Untuk masalah biaya, kita urus bersama-sama. Pokoknya, asal mau dibawa ke rumah sakit, nanti nggak usah memikirkan biayanya. Kami yang mengurusi," sambung Yusuf.

Selama ini, kata Yusuf, untuk kebutuhan sehari-hari, nenek Sainem mengandalkan bantuan dari pemerintah desa dan warga sekitar.

"Saat kami membawa Ibu Sainem ke Rumah Sakit, kami berikan bantuan juga berupa sembako. Bantuan ini untuk meringankan empat anaknya, selama dirawat di rumah sakit. Untuk sementara waktu, saudara ibu Sainem kami minta menjaga anaknya selama berobat," ungkapnya.(*)
Powered by Blogger.
}); })(jQuery); //]]>