Hadiri Harlah NU, Wabup Kebumen Imbau Masyarakat Segera Olah Lahan Pertanian
"Saya mengajak masyarakat untuk secara teratur melaksanakan gerakan 3M plus," ujarnya.
www.inikebumen.net KLIRONG - Masyarakat diimbau untuk segera mengolah lahan menyusul air irigasi saat ini sudah dialirkan dari Waduk Wadaslintang.
Imbauan dilakukan oleh Wakil Bupati Arif Sugiyanto, saat menghadiri Peringatan Hari Lahir (Harlah) Ke-94 Nahdlatul Ulama dan Pengajian Triwulanan di halaman Gedung Sekretariat NU Desa Tambakprogaten, Kecamatan Klirong, Selasa, 11 Februari 2020.
"Kemarin musim kemarau cukup lama sehingga air di waduk berkurang drastis. Sekarang sudah mulai dialirkan, jadi saya mengajak para petani untuk menggarap lahannya," pintanya.
Pada kesempatan itu, Wakil Bupati juga mengajak masyarakat untuk mencegah penularan demam berdarah.
Hal ini mengingat di Kabupaten Kebumen tahun 2019 terjadi 259 kasus. Kemudian, sampai dengan minggu kelima tahun 2020 telah terjadi 42 kasus DBD.
"Saya mengajak masyarakat untuk secara teratur melaksanakan gerakan 3M plus," ujarnya.
Yakni menguras tempat penampungan air. Kemudian, menutup rapat semua tempat penampungan air seperti ember, gentong, drum dan lain-lain.
"Mengubur semua barang-barang bekas yang ada di sekitar rumah, yang dapat menampung air hujan," imbuhnya.
Hadir pada acara itu, Wakil Ketua DPRD Kebumen Yuniarti Widayaningsih, Anggota DPRD Khotimah, Kabag Kesra Setda Kebumen Wahib Tamam, serta Forkopimcam Kecamatan Klirong.(*)