Duh, Tak Dikasih Anggaran, KPA Kebumen "Nebeng" di Kesra
Audiensi Komisi Penanggulangan Aids (KPA) Provinsi Jateng di Ruang Rapat Gedung F, Senin 30 Oktober 2017. |
"Dalam pembahasannya dulu itu kan pasca OTT KPK, saat itu dalam masa transisi. Cuma sampai akhirnya nggak dapat saya nggak tau," ujar Wahib Tamam, Selasa 31 Oktober 2017.
Selama tahun ini, kata Kabag Kesra Setda Kebumen, untuk berbagai kegiatan KPA "nebeng" ke Bagian Kesra. "Kalau untuk honor dari tiga orang staf itu ada anggaran dari Global Fund, kalau untuk kegiatan-kegiatan lain sementara melekat dengan Bagian Kesra," terangnya.
Namun demikian, Wahib memastikan pada tahun 2018 KPA Kebumen akan kembali mendapat bantuan dana hibah dari APBD sebesar Rp 200 juta. "Kita akan kawal sampai gol," tegasnya.(*)