Antisipasi Lonjakan Penumpang, PT KAI Daop 5 Purwokerto Tambah Gerbong Kereta
Penumpang KA memadati Stasiun Purwokerto |
Menurutnya, KA Purwojaya yang biasanya membawa delapan gerbong kelas eksekutif ditambah menjadi sembilan kereta kelas eksekutif. KA Kutojaya Utara yang biasanya membawa delapan kereta kelas ekonomi menjadi sembilan kereta kelas ekonomi. Kemudian, KA Kamandaka yang biasanya terdiri atas tujuh kereta kelas ekonomi akan ditambah satu kereta eksekutif.
Penambahan kereta untuk KA Purwojaya dilakukan mulai tanggal 2-3 Desember, KA Kutojaya pada tanggal 3-9 Desember, dan KA Kamandaka pada tanggal 1-11 Desember 2017. "Penambahan gerbong sudah menjadi suatu keharusan untuk diupayakan agar pelanggan dari wilayah Daop 5 bisa tertampung,” ujar Ixfan.(*)