Jateng Juara Umum Jamnas Kader PKK, Zuhroh: Inspirasi Bagi Kebumen untuk Berkontribusi
![]() |
Kontingen Jamnas Kader PKK Jawa Tengah melakukan foto bersama usai dinobatkan sebagai juara umum. |
Pakarti Utama I Tingkat Kabupaten Pelaksana Terbaik Pemanfaatan Halaman Pekarangan (Hatinya PKK) diraih TP PKK Kabupaten Wonosobo. TP PKK Kabupaten Purbalingga meraih Pakarti Utama II Pelaksana Tertib Administrasi dan TP PKK Kabupaten Karanganyar mendapatkan Pakarti Utama III Tingkat Kabupaten Pelaksana Terbaik Inspeksi Visual Asam Asetat (IVA Test).
Selain penghargaan yang diraih TP PKK kabupaten/kota tersebut, Kontingen Jawa Tengah juga menjadi Juara II Kekompakan pada Parade Budaya Nusantara.
Prestasi TP PKK Jawa Tengah ini menjadi perhatian Wakil Ketua TP PKK Kabupaten Kebumen, Zuhroh Yazid Mahfudz, yang mengikuti kegiatan tersebut.
"Keberhasilan Jateng meraih juara umum, menginspirasi kader PKK Kebumen. Mudah-mudahan pada jambore berikutnya bisa berkontribusi," harapnya.
Zuhroh mengutip penjelasan Ketua TP PKK Provinsi Jawa Tengah, Atikoh Ganjar Pranowo, bahwa keberhasilan kontingen Jawa Tengah diraih karena kegotongroyongan, kepedulian dan kerja keras para kader yang luar biasa. Juga tak lepas dari sinergi dan pola pembinaan Kader PKK dan stakeholder termasuk Organisasi Perangkat Daerah (OPD) selaku pembina.
"Untuk itu, TP PKK Kebumen juga perlu bersinergi dengan OPD terkait untuk meningkatkan pembinaan kader PKK, sejak dari dasa wisma, RT, RW, desa, kecamatan sampai tingkat kabupaten," pungkasnya.(*)