Lima Kecamatan di Kebumen Selesaikan Rekapitulasi Perolehan Suara - ini kebumen | Media Rujukan Kebumen

Lima Kecamatan di Kebumen Selesaikan Rekapitulasi Perolehan Suara

Lima Kecamatan di Kebumen Selesaikan Rekapitulasi Perolehan Suara
Ketua KPU Kebumen Yulianto menerima dokumen dan kotak suara dari PPK yang sudah menyelesaikan rekapitulasi perolehan suara (Foto: KPU Kebumen)
www.inikebumen.net KEBUMEN - Hingga Rabu, 24 April 2019, sebanyak lima Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) di Kabupaten Kebumen berhasil merampungkan proses rekapitulasi penghitungan suara. Kelimanya, yaitu Bonorowo, Kutowinangun, Sruweng, Rowokele dan Sadang.

"Untuk Bonorowo, Kutowinangun, Sruweng dan Rowokele, selesai Selasa malam. Sedangkan, Sadang diserahkan hari ini (Rabu)," terang Anggota KPU Kabupaten Kebumen, Solahudin, Rabu, 24 April 2019.

Seluruh dokumen dan kotak suara dari masing-masing PPK tersebut pun langsung diserahkan kepa KPU Kabupaten Kebumen. Penyerahan hasil pleno rekapitulasi ini mendapat pengawalan ketat dari Bawaslu, Panwas Kecamatan, kepolisian dan TNI.

"Kotak suara dari TPS setelah pleno rekapitulasi suara di PPK ditempatkan pada gudang KPU di Hotel Mexolie," ujarnya.

Nantinya, kotak suara tersebut akan dibuka pada pleno yang sama di tingkat kabupaten. Hingga, malam ini masih ada 21 PPK di Kabupaten Kebumen yang menyelesaikan rekap suara Pemilu Legislatif dan Pilpres 2019.

Sementara itu, berdasarkan hasil real count KPU, di Kabupaten Kebumen Capres 01 Jokowi-Ma'ruf Amin masih unggul jauh dari Capres 02 Prabowo-Sandi.

Hingga 24 Apr 2019 pukul 19:45, Jokowi-Ma'ruf Amin meraup 248.325 suara atau 71,74 persen. Sedangkan, Prabowo-Sandi memperoleh 97.844 suara atau 28,26 persen. Perolehan tersebut hasil 2.061 dari 4.538 TPS yang ada di Kabupaten Kebumen. Atau 45.4 persen dari seluruh TPS yang ada.

Sedangkan, sesuai hasil hitung suara Pileh DPRD Kebumen, PDIP masih memimpin perolehan suara, yakni PDIP 17,82 persen. Diperingkat kedua, PKB 16,84 persen, di posisi ketiga Golkar 13,24 persen. Disusul, Gerindra 11,08 persen, PPP 9,4 persen, PKS 7,5 persen, Demokrat 6,77 persen.

Selanjutnya, Nasdem 6,74 persen, PAN 6,65 persen, Berkarya 1,28 persen, Perindo 1,19 persen, Garuda 0,57 persen, Hanura 0,38 persen, PSI 0,33 persen, PBB 0,14 persen dan PKPI 0,09 persen.

Data tersebut berdasarkan real count KPU 24 April 2019 pukul 19.45 WIB. Hasil dari 565 TPS dari 4.538 atau 12.45 persen dari TPS yang ada di Kabupaten Kebumen.(*)

Powered by Blogger.
}); })(jQuery); //]]>