Hari ini dan Besok Matahari Tepat di Atas Kabah, Saatnya Umat Islam Perbaiki Arah Kiblat - ini kebumen | Media Rujukan Kebumen

Hari ini dan Besok Matahari Tepat di Atas Kabah, Saatnya Umat Islam Perbaiki Arah Kiblat

Hari ini dan Besok Matahari Tepat di Atas Kabah, Saatnya Umat Islam Perbaiki Arah Kiblat
Mulai hari ini, Senin sampai Rabu lusa menjadi waktu yang tepat untuk memperbaiki arah kiblat.
www.inikebumen.net KEBUMEN - Fenomena alam berupa matahari tepat berada di atas kabah di Kota Mekah Arab Saudi mulai hari ini, Senin hingga Rabu, 27-29 Mei 2019. Peristiwa ini menjadi waktu yang tepat untuk memperbaiki arah kiblat bagi umat muslim.

Ahli Astronomi Muh Marufin Sudibyo, kepada inikebumen menjelaskan waktu yang tepat untuk mengukur ulang arah kiblat yakni pada 27,28 dan 29 Mei 2019 pukul 16.18 WIB.

"Sebenarnya bisa dilakukan selama tiga hari itu, tapi waktu yang paling apik itu tanggal 28 (Selasa, 28 Mei 2019)," terangnya Senin pagi, 27 Mei 2019.

Menurutnya, fenomena terjadi saat deklinasi matahari (jarak posisi matahari dengan ekuator) tepat +21° 25' senilai dengan garis lintang Kabah. "Dalam setiap tahun Gregorian (Tarikh Umum) dijumpai dua kali fenomena tersebut. Yakni di akhir Mei dan pertengahan Juli," ujarnya.

Ia membeberkan cara mengukur ulang arah kiblat di dalam bangunan yakni dengan mencari lokasi yang masih tersinari cahaya matahari hingga pukul 16.30 WIB. Misalnya jendela atau sudut bangunan.

Kemudian, cocokkan jam dengan waktu standar Indonesia di http://jam.bmkg.go.id. Tepat pada pukul 16.18 WIB, tandai bayangan sisi tegak jendela atau sudut bangunan yang jatuh dilantai dan tarik garis. Garis itulah arah kiblat yang tepat bagi bangunan itu.

Lebih jauh, Ma'rufin, menjelaskan penyebab terjadinya fenomena tersebut adalah gerak semu tahunan matahari. Sebagai kombinasi perputaran bumi mengelilingi matahari dan miringnya sumbu rotasi bumi terhadap bidang tegaklurus ekliptika.

Kombinasi dua hal itu membuat posisi matahari nampak bergeser secara teratur diantara garis lintang 23,5 LU hingga 23,5 LS. Saat posisi matahari tepat senilai dengan lintang kabah (21° 25' LU), maka matahari akan tepat berada di atas kabah (tepat menempati titik zenith kabah) pada saat kulminasi atas terjadi.(*)
Powered by Blogger.
}); })(jQuery); //]]>