Bertambah 2, Total Pasien Positif Corona di Kebumen jadi 6 Orang - ini kebumen | Media Rujukan Kebumen

Bertambah 2, Total Pasien Positif Corona di Kebumen jadi 6 Orang

Ada 2 orang pasien positif Covid-19 dinyatakan sembuh
Bertambah 2, Total Pasien Positif Corona di Kebumen jadi 6 Orang
Wakil Bupati saat memberikan keterangan pers
INI Kebumen, Kebumen - Jumlah pasien positif virus corona atau Covid-19 di Kabupaten Kebumen bertambah 2 kasus. Sehingga hingga Jumat malam, 17 April 2020 pukul 21.00 WIB total pasien positif corona menjadi 6 kasus.

Dari jumlah itu, pasien yang meninggal dunia sebanyak 2 orang dan 2 orang masih dirawat. Sedangkan, Kabar baiknya, ada 2 orang pasien positif Covid-19 dinyatakan sembuh.

Pengumuman bertambahnya pasien corona ini disampaikan oleh Wakil Bupati Kebumen Arif Sugiyanto, di Aula Dinas Kesehatan Kebumen, Jumat malam.

"Keduanya, kondisinya membaik. Semoga diberi stamina dan kesembuhan, sehingga akan kembali ke keluarganya," kata Arif Sugiyanto.

Kedua pasien yang diketahui terpapar Covid-19 ini merupakan berjenis kelamin laki-laki. Yaitu TG (43) warga Kecamatan Kebumen dan M (51) warga Kecamatan Karangsambung. Kedua pasien positif corona ini dirawat di RSUD Kebumen.

TG mengeluhkan sakit dengan gejala Covid-19 dan masuk ke RSDS Kebumen pada 3 April 2020. Kemudian pada 8 dan 9 April dilakukan pengambilan swab. Sampel tersebut dikirim ke BBTKLPP Yogyakarta. Selanjutnya, 17 April 2020  hasil swab diterima dari BBTKLPP Yogyakarta dan yang bersangkutan dinyatakan positif.

Sedangkan, M, mengeluhkan sakit dengan gejala Covid-19 saat masih berada di Jakarta pada 20 Maret 2020. Kemudian, pulang ke Kebumen pada 30 Maret dan masih sakit.

Selanjutnya, yang bersangkutan dilakukan rappid test oleh Puskesmas tempat tinggalnya dengan hasil positif dan dirujuk ke rumah sakit. Setelah dilakukan swab dan hasilnya yang bersangkutan positif corona.

Arif Sugiyanto, meminta masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan yang diimbau pemerintah.

Hadir mendampingi Wakil Bupati, pada konferensi pers itu, Sekretaris Dinas Kesehatan Kebumen Kusbiyantoro dan Kabag Humas Setda Kebumen Eko Purwanto.(*)
Powered by Blogger.
}); })(jQuery); //]]>