Sambut Libur Sekolah, Perosotan Raksasa Pelangi yang Bisa Memacu Adrenalin Hadir di Sagara View Kebumen - ini kebumen | Media Rujukan Kebumen

Sambut Libur Sekolah, Perosotan Raksasa Pelangi yang Bisa Memacu Adrenalin Hadir di Sagara View Kebumen

Sambut Libur Sekolah, Perosotan Raksasa Pelangi yang Bisa Memacu Adrenalin Hadir di Sagara View Kebumen
Mega Slide Sagara View Kebumen

INIKEBUMEN.net - Obyek wisata di Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah, terus berbenah, terlebih menyambut waktu libur sekolah. Beberapa obyek wisata lagi-lagi menghadirkan wahana barunya.

Salah satunya seperti di Sagara View, Mega Slide, sebuah perosotan raksasa berwarna warni seperti pelangi terlihat kokoh di dalam kawasan obyek wisata di Karangbolong.

Perosotan raksasa bernama Mega Slide itu memiliki tinggi 10 meter, lebar 3 meter dan panjang lintasan mencapai 100 meter.  Wahana perosatan ini sangat menguji adrenalin wisatawan ketika mencobanya.

Selain bisa memacu adrenalin, perosatan raksasa ini juga menyuguhkan keindahan pemandangan dari atas ketinggian.

Untuk mencoba wahana ini, wisatawan harus naik ke lokasi puncak Sagara yang cukup tinggi kemudian petugas Mega Slide akan memberikan arahan dan memastikan keamanan sebelum wisatawan meluncur.

Adrenalin wisatawan terpacu di perosotan ini. Sebab dengan meluncur dari atas ketinggian, wisatawan merasakan meluncur dengan kecepatan 50 km per jam sehingga membuat denyut jantung bergetar semakin kencang.

"Luar biasa rasanya mas, bener-bener baru kali ini rasa berdebar-debar merosot dari ketinggian. Tadi awalnya sempat takut meluncur, dari atas keliatan curam banget tapi alhamdulillah mendarat dengan selamat mas," ucap Anindarwati salah satu wisatawan.

Makin kece, hanya dengan merogoh kocek Rp20 ribu per orang bisa menikmati ketegangan dengan perosotan raksasa berwarna-warni seperti pelangi. Bikin foto di area ini jadi instagramable.

"Keren abis mas, baru pertama merasakan meluncur dari ketinggian seperti ini dan asyik bagus untuk sembari berswafoto dengan latar perosatan raksasa pelangi. Bener-bener adrenalin kita dicoba disini mas," saut Lia Prameswari wisatawan lain yang ikut mencoba Mega Slide.

Pengelola Sagara View of Karangbolong Adi Pandoyo mengatakan, lintasan Mega Slide ini terbuat dari bahan plastik impor sedangkan alat yang digunakan untuk meluncur adalah ban yang besar.

"Untuk segi keamanannya kami sudah pikirkan dengan baik-baik. Jadi, faktor keselamatan pengunjung yang mencoba perosatan raksasa ini akan terjamin," ujar Adi Pandoyo, Jumat (14/6/2024).

Wahana baru ini, kata Adi Pandoyo baru di buka untuk umum Kamis 13 Mei 2024. Pengunjung yang boleh mencoba Mega Slide ini tak hanya orang dewasa, tapi juga anak kecil dengan pendampingan orang tua.

Segi keamanan kita sudah pikirkan dan petugas safetynya juga sudah kita siapkan. Bagi pengunjung yang boleh meluncur, hanya yang memiliki berat dibawah 100 kg. Pengunjung anak-anak harus didampingi orang tua," ucapnya.

Wahana perosotan raksasa semacam ini sebelumnya sempat viral di kota-kota lainnya. Dan Mega Slide Sagara View hadir memanjakan wisatawan yang berkunjung ke Kabupaten Kebumen.

Hadir pada peluncuran perdana Mega Slide Sagara View of Karangbolong Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Kebumen frans Haidar, Administratur KPH Kedu Selatan, Usep Rustandi, para pengusaha dunia perhotelan se-Kabupaten Kebumen.

***

Powered by Blogger.
}); })(jQuery); //]]>