Serapan Anggaran APBD 2016 Dibawah Target - ini kebumen | Media Rujukan Kebumen

Serapan Anggaran APBD 2016 Dibawah Target

www.inikebumen.net KEBUMEN - Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI memberikan Opini Wajar Dengan Pengecualian (WDP) pada Laporan Keuangan Kabupaten Kebumen tahun 2016.

Serapan Anggaran APBD 2016 Dibawah Target
Suasana rapat paripurna DPRD Kebumen dengan agenda Penyampaian Raperda tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Tahun Anggaran 2016

Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) BPK atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Kabupaten Kebumen tahun anggaran 2016 telah diserahkan pada Jumat (29/5/2017) di Semarang.

Hal tersebut dikatakan Bupati Kebumen Mohammad Yahya Fuad, pada Rapat Paripurna DPRD Senin (5/6/2017). Rapat yang dipimpin Wakil Ketua DPRD Agung Prabowo ini mengagendakan Penyampaian Raperda tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD tahun anggaran 2016.

Dalam sambutannya Bupati menyampaikan realisasi Pendapatan Daerah tahun ini sebesar Rp 2,63 Triliun atau naik 12,04 persen dibanding tahun 2015. Pendapatan Daerah diangka itu "hanya" 93,78 persen dari target pendapatan yang Rp 2,77 Triliyun.

"Kontribusi terbesar didominasi pendapatan transfer sebesar 88,72 persen. Pendapatan Asli Daerah sebesar 11,17 persen dan lain-lain pendapatan daerah yang sah sebesar 0,12 persen," ujar Yahya Fuad.

Lebih lanjut bupati menyampaikan, untuk belanja daerah, dari target Rp 2,28 Triliun terealisasi 87,33 persen atau sebesar Rp 2,61 Triliun. Realisasi belanja daerah jika dibandingkan tahun 2015 mengalami kenaikan sebesar 12,32 persen.

Dengan demikian terdapat Sisa Lebih Pembiayaan Anggaran (SiLPA) Tahun Anggaran 2016 sebesar Rp 160 Miliar. Dimana Rp 17,5 miliar merupakan SiLPA pada BLUD RSU dan Rp 8,9 miliar. "Merupakan sisa dana kapitasi pada Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (Puskesmas) per 31 Desember 2016," kata bupati.(*)
Powered by Blogger.
}); })(jQuery); //]]>