Perajin Batik Kebumen Belajar Batik Pola di Bantul - ini kebumen | Media Rujukan Kebumen

Perajin Batik Kebumen Belajar Batik Pola di Bantul

www.inikebumen.net KEBUMEN - Dinas Perindutrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Kebumen, memberangkatkan sepuluh perajin bati asal Kebumen untuk belajar batik pola ke Rizka Batik Bantul, Yogyakarta. Peserta program magang batik pola tersebut diberangkatkan dari halaman Kantor Disperindag Kebumen, oleh Kepala Disperdindag Nugroho Tri Waluyo, Rabu (9/8/2017).

Perajin Batik Kebumen Belajar Batik Pola di Bantul

Sepuluh perajin yang mengikuti program itu, berasal dari Desa Jemur Kecamatan Pejagoan, Desa Adikarso, Gemeksekti dan Desa Kalibagor Kecamatan Kebumen. Kemudian, Desa Seliling Kecamatan Alian, Desa Pekuwon Kecamatan Adimulyo, serta Desa Kebadongan dan Desa Dorowati Kecamatan Klirong.

Mereka akan mengikuti kegiatan magang selama lima hari. Mulai 9 hingga 13 Agustus 2017. Peserta magang diserahkan oleh Sekretaris Disperindag Kabupaten Kebumen Drajat Triwibowo, yang didampingi Kasi Industri Logam Mesin dan Tekstil Muhari, kepada Balai Penelitian Pengembangan Batik dan Kerajinan Yogyakarta. Yang didampingi Dinas Koperasi UKM dan Perindustrian Bantul, serta Rizka Batik, yang telah berpengalaman dalam pembuatan batik pola.

"Kita harapkan dengan kegiatan ini perajin batik Kebumen dapat meningkatkan pengetahuan dan wawasan, serta skill dan kualitas produk batik." ujar Nugroho Tri Waluyo.

Ia berharap, produk-produk batik yang dihasilkan perajin Kebumen nantinya semakin mudah diterima oleh pasar. "Apalagi dengan Batik Pola, kain batik yang dihasilkan akan lebih mudah dijahit menjadi pakaian, dengan mengikuti pola yang ada. Sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan para perajin batik," tutupnya.(*)

Powered by Blogger.
}); })(jQuery); //]]>