Inilah Penampakan Jembatan Lukulo di Pesisir Selatan Kebumen
Jembatan Lukulo di Jalur Pantai Selatan Jawa Kebumen sudah terhubung. |
Anggaran yang dibutuhkan untuk membangun jembatan dan jalan mencapai Rp 266 miliar. Pembangunan sudah dimulai sejak Agustus 2015 dan dikerjakan oleh Joint Operation antara PT Pembangunan Perumahan (Persero)-PT Armada Hada Graha.
Dengan adanya Jembatan tersebut akan meningkatkan kapasitas jalan yang juga sekaligus membuka akses pariwisata daerah Kebumen dan Purworejo. Sebelumnya sudah ada Jembatan Lukulo 4 eksisting yang berjarak sekitar 500 meter ke utara dari jembatan yang saat ini tengah dibangun.
BACA JUGA:
Jembatan Lukulo Tersambung, Jalur Pansela Mulai Difungsikan pada Mudik Lebaran Besok
Berikut penampakan Jembatan Lukulo yang menghubungkan Desa Ayamputih, Kecamatan Buluspesantren dan Tanggulangin, Kecamatan Klirong:
Pembangunan Jembatan Lukulo terus dikebut agar bisa difungsikan pada musim mudik Lebaran mendatang. |
Jembatan Lukulo dikerjakan siang malam untuk mengejar target. |
![]() |
Dua pekerja melintas di atas Jembatan Lukulo |