Mantap! Traktor Siluman Karya Warga Adimulyo Raih Juara 1 Lomba Krenova - ini kebumen | Media Rujukan Kebumen

Mantap! Traktor Siluman Karya Warga Adimulyo Raih Juara 1 Lomba Krenova

"Penganugerahan Krenova 2019 merupakan bentuk apresiasi Pemkab Kebumen"
Mantap! Traktor Siluman Karya Warga Adimulyo Raih Juara 1 Lomba Krenova
Asisten Sekda Hery Setyanto, menyerahkan hadiah kepada juara 1 Lomba Krenova tahun 2019
www.inikebumen.net KEBUMEN -  Traktor Siluman: Traktor Tangan Modifikasi Sistem Kontrol Jarak Jauh Berfitur Monitor Gawai, karya Wakhid Hasim dan kawan-kawan warga Desa Tepakyang, Kecamatan Adimulyo, berhasil menjadi juara pertama Lomba Kreativitas dan Inovasi Masyarakat (Krenova) Kabupaten Kebumen 2019.

Atas prestasinya, Wakhid Hasim berhak membawa pulang piala, piagam dan uang pembinaan sebesar Rp 2,5 juta. Penghargaan tersebut diserahkan oleh Asisten Sekda Hery Setyanto, pada Malam Penganugerahan Lomba Krenova Kabupaten Kebumen tahun 2019 di Pendopo Rumah Dinas Bupati, Rabu, 24 Juli 2019.

Juara kedua, Sagon Kacang Hijau sebagai Alternatif Snack Sehat yang Berdaya, karya Agus Puspo Buntoro dan kawan-kawan dari Desa Nampudadi, Kecamatan Petanahan. Juara kedua ini berhak membawa pulang piala, piagam dan uang pembinaan sebesar Rp 2 juta.

Juara ketiga,  karya Khakim Fisabil dari Desa Surotrunan, Kecamatan Alian yang mencipatakan inovasi Electronic, Racing Foel Ignition (ERFI). Karya ini termasuk bidang rekayasa teknologi dan manufaktur berupa alat untuk memperpanjang umur aki mobil.

Juara ketiga berhak membawa pulang piala, piagam dan uang pembinaan sebesar Rp 1,5 juta.

Juara harapan pertama dengan judul Abon Bengkoang Produk Unggulan Pangan Meningkatkan Perekonomian karya Nasywaa A Putri dan kawan-kawan dari SMA Negeri 1 Prembun. Juara harapan pertama ini berhak membawa pulang piala, piagam dan uang pembinaan sesebar Rp 1,250 juta.

Kemudian, harapan 2 diraih Mr Gaga (Garbage Garage) Minimalist Waste Bin, karya Fikra Titan Syifa dkk, asal Desa Candi Kecamatan Karanganyar. Berhasil membawa pulang piala, piagam dan uang pembinaan sebesar Rp 1 juta.

Selanjutnya, harapan 3 diraih browsing (Brownies Sehat Non Gluten), karya Pawit Sumiati, warga Desa  Putih Buluspesantren. Pemenang harapan 3 ini berhasil membawa pulang piala, piagam dan uang pembinaan sebesar Rp 750 ribu.

Hadir pada acara tersebut, Dandim 0709 Letkof Inf Zamril Philiang, Asisten Sekda Hery Setyanto, Kepala BAP3DA Kebumen Pudji Rahaju.

"Penganugerahan Krenova 2019 merupakan bentuk apresiasi Pemkab Kebumen kepada mitra dan inventor selaku putra terbaik Kebumen untuk mendukung karya ciptanya dalam memajukan masyarakat secara lebih luas," kata Kepala BAP3DA Kebumen Pudji Rahaju.

Menurutnya, dari enam terbaik karya inovasi putra-putri Kebumen itu hanya lima yang dikirim ke ajang Krenova Tingkat Provinsi. Hal itu sesuai dengan kuota dari Provinsi Jateng.

"Setiap tahun jumlah peserta atau inventor pada Krenova terus meningkat," ucapnya.(*)

Powered by Blogger.
}); })(jQuery); //]]>