Ratusan Anak TK Pertiwi dan Bhakti Ibu Belajar di Polres Kebumen
Anak-anak diajari cara memakai helm (Foto: Humas Polres Kebumen) |
Mereka dikenalkan kendaraan dinas patroli serta diberikan kesempatan melihat tugas polisi dari dekat. Kegiatan tersebut juga sekaligus sosialisasi keselamatan berlalu lintas sejak usia dini kepada anak-anak.
Kapolres Kebumen AKBP Rudy Cahya Kurniawan melalui Kabag Ops Kompol Cipto Rahayu mengatakan, kegiatan Polsanak adalah kegiatan unggulan Polres Kebumen.
Pada kesempatan itu, anak-anak dikenalkan dengan rambu-rambu lalulintas serta diajarkan mengenakan helm yang benar.
"Melalui kegiatan ini kami berharap, anak-anak kelak menjadi pelopor keselamatan berlalulintas dan menjadi mitra kami," ujar Cipto Rahayu.
Kegiatan Polsanak yang digelar kali ini adalah merupakan program dari Sat Lantas Polres Kebumen. Anak-anak diajak bermain dan bernyanyi bersama.
Kegiatan Polsanak lanjut Kompol Cipto Rahayu, digelar dari tingkat Polres hingga Polsek jajaran.(*)