Ratusan Anak TK Pertiwi dan Bhakti Ibu Belajar di Polres Kebumen - ini kebumen | Media Rujukan Kebumen

Ratusan Anak TK Pertiwi dan Bhakti Ibu Belajar di Polres Kebumen

Mereka dikenalkan kendaraan dinas patroli serta diberikan kesempatan melihat tugas polisi dari dekat.
Ratusan Anak TK Pertiwi dan Bhakti Ibu Belajar di Polres Kebumen
Anak-anak diajari cara memakai helm (Foto: Humas Polres Kebumen)
www.inikebumen.net KEBUMEN - Sebanyak 200 anak dari TK Pertiwi Kebumen dan TK Bhakti Ibu Ambal diajak keliling Mapolres Kebumen, Rabu, 2 Oktober 2019. Mereka mengikuti kegiatan polisi sahabat anak (Polsanak) yang diselenggarakan oleh Polres Kebumen.

Mereka dikenalkan kendaraan dinas patroli serta diberikan kesempatan melihat tugas polisi dari dekat. Kegiatan tersebut juga sekaligus sosialisasi keselamatan berlalu lintas sejak usia dini kepada anak-anak.

Kapolres Kebumen AKBP Rudy Cahya Kurniawan melalui Kabag Ops Kompol Cipto Rahayu mengatakan, kegiatan Polsanak adalah kegiatan unggulan Polres Kebumen.

Pada kesempatan itu, anak-anak dikenalkan dengan rambu-rambu lalulintas serta diajarkan mengenakan helm yang benar.

"Melalui kegiatan ini kami berharap, anak-anak kelak menjadi pelopor keselamatan berlalulintas dan menjadi mitra kami," ujar Cipto Rahayu.

Kegiatan Polsanak yang digelar kali ini adalah merupakan program dari Sat Lantas Polres Kebumen. Anak-anak diajak bermain dan bernyanyi bersama.

Kegiatan Polsanak lanjut Kompol Cipto Rahayu, digelar dari tingkat Polres hingga Polsek jajaran.(*)
Powered by Blogger.
}); })(jQuery); //]]>