Lagi Kerja Bakti, Warga Sumberadi Kebumen Temukan Granat Nanas Aktif - ini kebumen | Media Rujukan Kebumen

Lagi Kerja Bakti, Warga Sumberadi Kebumen Temukan Granat Nanas Aktif

Granat ditemukan pada November, baru dilaporkan 20 Desember 2020.
Lagi Kerja Bakti, Warga Sumberadi Kebumen Temukan Granat Nanas Aktif
Granat nanas yang ditemukan di Sumberadi sempat dipegang warga
www.inikebumen.net KEBUMEN - Warga Dukuh Bojong RT 01 RW 01 Desa Sumberadi Kecamatan Kebumen digegerkan dengan penemuan granat di pekarangan rumah warga. Saat ini granat jenis nanas itu telah diamankan polisi karena masih aktif.

Kapolres Kebumen AKBP Rudy Cahya Kurniawan melalui Kapolsek Kebumen AKP Hari Harjanto, mengatakan sebenarnya granat itu ditemukan pada November lalu saat warga sedang menggelar keja bakti membersihkan saluran pembuangan irigasi.

Warga bernama Miftahudin menemukan benda yang menyerupai granat nanas lalu memberitahukan kepada Ketua RT setempat.

"Kemudian benda itu diamankan di bawah pohon pisang yang berada di pekarangan Pak Jumadi," terang Hari Harjanto, di lokasi ditemukannya granat, Jumat malam.
Lagi Kerja Bakti, Warga Sumberadi Kebumen Temukan Granat Nanas Aktif
Polisi memasang police line
Menurutnya, benda tersebut sudah berkarat dan dilingkari kawat. Dimungkinkan merupakan peninggalan pada masa perang.

Meski ditemukan pada November lalu, warga baru melaporkan ke petugas pada Jumat, 20 Desember 2019 sekitar pukul 19.30 WIB.

"Kami mendatangi dan mengamnkan TKP dengan memasang police line," imbuhnya.(*)

Powered by Blogger.
}); })(jQuery); //]]>