Innalillahi, Warga Kedungsari Klirong Ditemukan Meninggal Gantung Diri
Petugas saat mendatang lokasi kejadian |
Kapolres Kebumen AKBP Rudy Cahya Kurniawan, melalui Kasubag Humas Iptu Tugiman, menjelaskan pada Sabtu siang sekitar pukul 13.00 WIB korban datang ke rumah orangtuanya. Namun, pada saat itu orangtua korban sedang berada di sawah.
"Pada saat orangtua korban pulang curiga melihat pintu dapur dalam kondisi terkunci," kata Tugiman.
Setelah masuk melalui pintu depan, korban sudah didapati dalam kondisi tergantung di blandar dapur.
"Selanjutnya orangtua korban memanggil warga guna melaporkan kejadian itu ke Polsek Klirong dan diteruskan ke Inafis Polres Kebumen," terangnya.
Dari hasil pemeriksaan yang dilakukan Tim Inafis dan petugas medis Puskesmas Klirong, terdapat luka bekas tali di leher korban. Kemudian, ada bekas lebam di punggung korban akibat penggunaan obat suntik asma.
"Dari hasil pemeriksaan korban diduga meninggal karena gantung diri," tegasnya.(*)