Kasus Covid-19 di Kebumen Menurun, Pasien Positif yang Dirawat Tinggal 6 Orang
Petugas mengambil sampel darah pada uji rapid test Covid-19 |
"Sampai saat ini dari total 34 positif, yang masih dirawat tinggal 6 orang," kata Koordinator Humas Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Kebumen, Cokro Aminoto, dalam keterangan tertulisnya.
Pada dua hari ini, lanjut Cokro, ada tiga pasien dipulangkan dari rumah sakit karena telah sembuh. Yaitu, atas nama WABR (27), perempuan, dipulangkan dari RS Permata Medika Kebumen. Kemudian, seorang laki-laki berinisial FER, dipulangkan dari RSU Purbowangi dan SUT, laki-laki dipulangkan dari RSDS Kebumen.
Pasien Dengan Pengawasan (PDP) tercatat 200 orang. Meliputi 16 meninggal dunia tanpa hasil lab, 43 orang diantaranya telah selesai pengawasan. Sedangkan PDP yang masih dalam pengawasan ada sebanyak 12 orang. Selanjutnya, PDP dengan hasil negatif 129.
"Hari ini ada tambahan PDP dengan hasil lab negatif sebanyak 6. Semuanya rujukan dari RS PKU Muhammadiyah Gombong," ujarnya.
Sedangkan, Orang Dengan Pemantauan (ODP) tercatat 2.938 orang. Terdiri 2.762 orang diantaranya telah selesai pemantauan. Sedangkan 176 orang masih dalam pemantauan.
"Jumlah Pendatang hingga saat ini di kabupaten Kebumen tercatat 73.548 orang," pungkasnya.(*)