Perahu Terbalik Dihantam Ombak Besar, Satu Nelayan Ayah Hilang - ini kebumen | Media Rujukan Kebumen

Perahu Terbalik Dihantam Ombak Besar, Satu Nelayan Ayah Hilang

Laka laut di Ayah
Perahu Terbalik Dihantam Ombak Besar, Satu Nelayan Ayah Hilang
Ilustrasi 
INI Kebumen, AYAH - Seorang nelayan dikabarkan hilang diterjang ombak besar di Plawangan (pintu masuk pemecah ombak) Pantai Logending Desa/Kecamatan Ayah. Peristiwa itu terjadi pada Sabtu malam, 11 Juli 2020, sekitar pukul 20.00 WIB.

Nelayan yang hilang ditelan ombak atas nama Yasikin (40), warga RT 03 RW 03 Desa Srati  Kecamatan Ayah. Sedangkan korban selamat atas nama  Simin (60) warga RT 07 RW 02  Desa Kalipoh Kecamatan Ayah.

Informasi yang dihimpun, kecelakaan laut bermula saat kedua korban pulang melaut menggunakan perahu ukuran 1 GT dengan nama lambung Putra DKS.

Sesampainya di Plawangan tiba-tiba perahu dihantam ombak besar memgakibatkan perahu terbalik. Korban Simin berhasil selamat, namun Yasikin hilang digulung ombak.

"Sampai pagi ini korban hilang belum ditemukan," kata Komandan SAR Lawet Perkasa, Bejo Priyono, Minggu, 12 Juli 2020.

Pencarian korban diteruskan pagi ini. Tim gabungan terlibat dalam pencarian nelayan Ayah tersebut, diantaranya SAR Lawet Perkasa, Polair Polres Kebumen, Pos AL Logending, Tagana dan nelayan setempat.(*)
Powered by Blogger.
}); })(jQuery); //]]>