602 Polisi RW Kebumen Dilatih Budidaya Kelengkeng dan Jagung untuk Ketahanan Pangan
![]() |
Ratusan Polisi RW Kebumen Ikuti Apel dan Pelatihan Ketahanan Pangan |
INIKEBUMEN.net - Polres Kebumen menggelar "Apel Polisi RW" di kebun kelengkeng Senkei, Mirit, pada Rabu, 19 Februari 2025.
Kegiatan ini diikuti oleh 602 personel Polisi RW dan dipimpin langsung oleh Kapolres Kebumen, AKBP Eka Baasith.
Apel ini bertujuan untuk mengecek kesiapan Polisi RW dalam menjalankan tugas di masyarakat serta mendukung program ketahanan pangan, yang merupakan bagian dari Asta Cita Presiden Prabowo-Gibran.
Selain apel, para Polisi RW juga mengikuti pelatihan keterampilan berkebun. Mereka belajar cara membudidayakan kelengkeng dan jagung dari para ahli. Seperti Ahmad Janan (pemilik kebun kelengkeng Senkei) dan Mustolih Pamungkas (Balai Penyuluhan Pertanian Mirit).
AKBP Eka Baasith berharap pelatihan ini dapat membekali Polisi RW dengan keterampilan yang berguna bagi masyarakat.
"Dengan bekal pengetahuan ini, diharapkan mereka dapat menularkan ilmu kepada masyarakat sekitar, mendukung program ketahanan pangan, dan meningkatkan kesejahteraan petani lokal," ujarnya.
***