Selama Puasa, Elpiji Bersubsidi Rawan Langka - ini kebumen | Media Rujukan Kebumen

Selama Puasa, Elpiji Bersubsidi Rawan Langka

www.inikebumen.net KEBUMEN - Konsumsi elpiji 3 kilogram selama ramadan dan lebaran diprediksi bakal meningkat. Namun, masyarakat dihimbau tidak perlu khawatir atas ketersediaan stok elpiji bersubsidi tersebut.
Selama Puasa, Elpiji Bersubsidi Rawan Langka
Petugas menurunkan elpiji 3 kilogram di sebuah agen elpiji di Jalan Pahlawan Kebumen.

Sebab, alokasi elpiji tabung 'melon' itu akan ditambah 23,12 hingga 23,33 persen selama ramadan dan lebaran. Sehingga tidak akan terjadi kelangkaan. Sedangkan untuk elpiji 12 kilogram naik 5 persen.

Hal itu dikatakan Asisten II Sekda Tri Haryono dalam paparannya pada Rakor Ekonomi Keuangan dan Industri Daerah (Ekuinda) menjelang Ramadan dan Idul Fitri 1438 hijriah di Ruang Jatijajar Komplek Pendopo Rumah Dinas Bupati Kebumen, Kamis (18/6/2017).

Diprediksi kebutuhan elpiji 3 kilogram pada Juni dan Juli naik menjadi 648.180 tabung per bulan. Asumsi tersebut masih dibawah ketersediaannya sebesar 799.767 tabung per bulan. Sedangkan cadangannya mencapai 151.587 tabung per bulan.

Kebutuhan elpiji 12 kilogram juga diprediksi naik 5 persen dari kebutuhan normal 15.528 tabung per bulan. Sedang ketersediaan stok pada Juni diprediksi mencapai 16.304 tabung. Adapun cadangannya sebanyak 776 tabung.

Selain alokasinya ditambah, pada saat lebaran mendatang, juga akan dilakukan dan penjadwalan pangkalan siaga. "Ini dilakukan untuk memastikan setiap harinya ada pangkalan yang tetap buka melayani masyarakat, meski pada hari raya lebaran," kata Tri Haryono.(*)
Powered by Blogger.
}); })(jQuery); //]]>