Pemkab Kebumen Kembali Buka Lowongan Dirut Bank Kebumen - ini kebumen | Media Rujukan Kebumen

Pemkab Kebumen Kembali Buka Lowongan Dirut Bank Kebumen

www.inikebumen.net KEBUMEN - Posisi Direktur Utama (Dirut) PD BPR Bank Kebumen, yang kosong akan segera terisi. Hal itu lantaran Pemkab Kebumen mulai melakukan rekruitmen ulang untuk mengisi posisi jabatan tersebut.

 Pemkab Kebumen Kembali Buka Lowongan Dirut Bank Kebumen
Tiga orang direksi PD BPR BKK Kebumen dan PD BPR Bank Kebumen, saat diambil sumpahnya oleh Bupati Kebumen Mohammad Yahya Fuad, belum lama ini.

Sesuai dengan pengumuman lowongan Dirut PD BPR Bank Kebumen, Pemkab Kebumen membutuhkan professional yang mempunyai integritas, kompetensi, dan reputasi keuangan yang
baik untuk menduduki jabatan sebagai direktur utama, masa jabatan 2017-2021.

Pendaftaran lowongan kerja tersebut dibuka hingga 4 Juli 2017. Adapun persyaratan untuk menjadi calon Dirut PD BPR Bank Kebumen, diantaranya pendidikan minimal sarjana (S1), kemudian pernah mengikuti pelatihan manajemen keuangan dan perbankan di dalam negeri atau luar negeri, dibuktikan dengan sertifikat. Selanjutnya, membuat dan menyajikan corporate plan (visi, misi dan strategi pengembangan PD BPR Bank Kebumen 4 Tahun kedepan).

Bagi calon Dirut usia maksimal 56 tahun, kemudian lulus sertifikasi Direksi BPR dari Lembaga Sertifikasi Profesi yang diakui oleh OJK. Serta tidak mempunyai hubungan keluarga dengan Dewan Pengawas dan/atau sesama Anggota Direksi PD BPR Bank Kebumen.

Selain itu, ada tambahan persyaratan khusus bagi calon Direktur Utama yang berasal dari pegawai PD BPR Bank Kebumen. Yaitu, bersedia mengundurkan diri sebagai pegawai PD BPR Bank Kebumen dan berpengalaman di perbankan sekurang-kurangnya 2 tahun dibidang pendanaan dan kredit.

Sedangkan, persyaratan khusus bagi calon Direktur Utama yang berasal dari luar pegawai PD BPR Bank Kebumen, yaitu pernah menduduki jabatan eksekutif di perbankan minimal 2 tahun dan/atau diutamakan pernah menduduki jabatan direksi di BPR, dibuktikan dengan surat keterangan (referensi) dari perusahaan.

Seharusnya, Dirut PD BPR Bank Kebumen dilantik oleh bupati pada Senin (5/6/2017) bersamaan dengan Pengambilan Sumpah dan Pelantikan Direksi PD BPR BKK Kebumen dan Direktur PD BPR Bank Kebumen. Namun, karena posisinya belum terisi akhirnya Pemkab Kebumen harus melakukan rekruitmen ulang.

Kabag Perekonomian Setda Kebumen, Wahyu Siswanti, menjelaskan saat ini posisi jabatan Dirut PD BPR Bank Kebumen belum terisi. Penyebabnya, dari dua orang calon direktur utama yang diusulkan tidak ada yang lolos seleksi Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

"Ada masalah saat seleksi di OJK. Sehingga kita harus seleksi ulang," kata Wahyu Siswanti.

Pada seleksi lalu, kata dia, ada lima calon direktur yang mengikuti seleksi, yakni Andi Purwoyuwono (Dirut BPR Artha Mranggen Jaya Demak. Suko Haryono (Direktur PD BPR Bank Kebumen), Eko Nugroho (Direktir BPR Bank Wonosobo). Kemudian Arman Krisnanto (Direktur BPR Bank Bantul), dan Acep Heri Suhana (Direktur PD BPR Kota Bandung).

Wahyu Siswanti mengatakan, setelah mengikuti seleksi wawancara akan dipilih empat orang. Dari keempat orang tersebut, dua orang untuk calon direktur utama dan dua orang untuk calon direktur. "Setelah itu kami ajukan ke OJK (Otoritas Jasa Keuangan). Disana mereka juga mengikuti uji kelayakan lagi," bebernya.

Peserta yang dinilai paling memenuhi syarat oleh OJK itulah yang dipilih menjadi direktur utama dan direktur di PD BPR Bank Kebumen, untuk masa jabatan empat tahun kedepan. "Kita akan rekruitmen lagi," imbuhnya.(*)

Powered by Blogger.
}); })(jQuery); //]]>