Peran Penting Pendidikan Pancasila - ini kebumen | Media Rujukan Kebumen

Peran Penting Pendidikan Pancasila

Oleh: Kelvin Lutfi Permana

Peran Penting Pendidikan Pancasila
Kelvin Lutfi Permana
INI Kebumen - MENGAPA kita perlu belajar Pendidikan Pancasila? Apakah penting belajar Pendidikan Pancasila? Apa yang harus kita lakukan setelah belajar Pendidikan Pancasila?

Pancasila sebagai dasar negara mengandung makna bahwa nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila menjadi dasar atau pedoman bagi masyarakat Indonesia. 

Nilai Pancasila pada dasarnya adalah nilai-nilai filsafat yang mendasar untuk dijadikan peraturan dan dasar dari norma-norma yang berlaku dalam Indonesia. 

Nilai dasar Pancasila bersifat normatif dan abstrak yang bisa dijadikan landasan dalam kegiatan bernegara. Pancasila sebagai dasar negara berarti Pancasila dijadikan sebagai pedoman dalam penyelenggarakan segala norma-norma hukum dan dalam penyelenggarakan negara. 

Pancasila merupakan cerminan kehidupan bangsa Indonesia dalam berbagai aspek kehidupan yang ada di dalamnya. Pancasila yang bersifat sosiologis fungsinya adalah sebagai pengatur kehidupan masyarakat pada umumnya. 

Akan tetapi, ditinjau dari pengertian yang bersifat etis dan filosofis fungsinya adalah sebagai pengatur tingkah laku pribadi dan cara-cara dalam mencari kebenaran (Darmodiharjo, 1991).  

Kaitannya dengan pendidikan, menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) pendidikan adalah proses pengubahan sikap dan tata laku seseorang atau kelompok orang dalam usaha mendewasakan manusia melalui upaya pengajaran dan pelatihan; proses, cara, perbuatan mendidik (KBBI, 2021). 

Oleh karena itu peran penting Pendidikan Pancasila dalam hal ini adalah bagaimana mengubah stigma atau pendangan masyarakat Indonesia dalam menafsirkan arti dari Pancasila itu sendiri. 

Pendidikan Pancasila memberikan gambaran yang jelas kepada siswa/siswi dan mahasiswa/mahasiswi khususnya, serta masyarakat pada umumnya, mengenai cara pandang terhadap Pancasila, supaya tidak disalah artikan maknanya dalam kehidupan bermasyarakat. 

Itulah mengapa pentingya Pendidikan Pancasila diajarkan dalam bangku sekolah. Agar selepas dari bangku sekolah dan perguruan tinggi diharapkan kaum terpelajar Indonesia memiliki makna dan cara pandang yang sama mengenai Pancasila itu sendiri. Sehingga tidak menimbulkan multitafsir dalam pengamalannya kelak. 

Tentu banyak pihak yang mendukung bahwa Pendidikan Pancasila supaya tetap diajarkan dalam bangku sekolah dan perguruan tinggi. Akan tetapi ada sedikit pihak yang merasa Pendidikan Pancasila tidak dibutuhkan lagi dalam jenjang perguruan tinggi, karena padatnya jadwal mata kuliah dan berbagai proyek mata kuliah. 

Terlepas dari semua opini yang ada marilah kita menyikapi hal ini dari sisi positifnya. Sebagai bangsa yang besar dengan berlandaskan pancasila sebagai dasar negaranya, mari kita junjung rasa hormat kita dengan berbagai macam cara. Salah satu cara yang paling mudah dalam hal ini ialah mau belajar pendidikan pancasila. 

Selain mudah untuk dicari sumber belajaranya juga menguatkan slogan "Pendidikan adalah senjata paling ampuh untuk mengubah dunia". Tidak perlu diragukan lagi pentingnya belajar Pendidikan Pancasila.(*) 

Penulis adalah pemuda kelahiran Kebumen yang saat ini tengah kuliah di Al-Hikmah Teacher Institut Surabaya, Prodi Pendidikan Fisika.

Powered by Blogger.
}); })(jQuery); //]]>