Granat Nanas Aktif yang Ditemukan Warga Sumberadi Kebumen Dimusnahkan - ini kebumen | Media Rujukan Kebumen

Granat Nanas Aktif yang Ditemukan Warga Sumberadi Kebumen Dimusnahkan

Hasil disposal benda tersebut dipastikan granat nanas dan masih aktif. 
Granat Nanas Aktif yang Ditemukan Warga Sumberadi Kebumen Dimusnahkan
Petugas memusnahkan granat (Foto: Humas Polres Kebumen)
www.inikebumen.net KEBUMEN - Granat nanas yang ditemukan warga Desa Sumberadi, Kecamatan Kebumen akhirnya dimusnahkan, Sabtu siang, 21 Desember 2019. Pemusnahan atau Disposal dilakukan oleh Tim Gegana Sat Brimobda Jateng Unit Komposit Purwokerto di persawahan dekat tempat benda itu ditemukan.

"Untuk pemusnahan kita koordinasikan dengan Brimob sesuai tugasnya. Disposal siang ini berjalan aman, lancar dan kondusif," kata Kapolres Kebumen AKBP Rudy Cahya Kurniawan melalui Kasubbag Humas Iptu Tugiman, Sabtu siang.

Baca juga: Lagi Kerja Bakti, Warga Sumberadi Kebumen Temukan Granat Nanas Aktif

Tugiman mengatakan dari hasil disposal benda tersebut dipastikan granat nanas dan masih aktif.

"Kita sangat beruntung sekali, warga akhirnya mau melaporkan temuan granat itu ke kami. Sehingga bisa kita musnahkan," ungkap Iptu Tugiman.
Granat Nanas Aktif yang Ditemukan Warga Sumberadi Kebumen Dimusnahkan
Serpihan granat setelah dimusnahkan (Foto: Humas Polres Kebumen)
Pada saat melakukan Disposal terlihat warga setempat  menyaksikan dari jarak yang cukup jauh dan aman.

Terdengar suara ledakan granat cukup keras dengan hentakan udara mencapai kurang lebih 50 meter. Selama pelaksanaan disposal dijaga ketat oleh Polres Kebumen dan Polsek Kebumen.

Dengan adanya kejadian ini, mewakili Kapolres Kebumen, Iptu Tugiman mengimbau kepada seluruh masyarkat Kebumen untuk segera melaporkan ke polisi jika menemukan benda mencurigakan. Sekecil apapun laporan akan ditanggapi oleh Polres Kebumen demi situasi Kamtibmas yang kondusif.(*)

Powered by Blogger.
}); })(jQuery); //]]>